#
#
blog-img
24/06/2022

Meskipun Cuaca Tidak Menentu Personel Polsek Kolam Bersama Anggota Koramil Tetap Patroli Karhutla

HAMSAN | POLSEK KOTAWARINGIN LAMA

 

Tribratanews.kalteng.polri.go.id – Polres Kotawaringin Barat (Kobar) - Polsek Kotawaringin Lama (Kolam)Kumai –  Jajaran Polda Kalteng. Meskipun cuaca kadang hujan, personel Polsek Kolam bersama anggota Koramil Kolam tetap tingkatkan kegiatan patroli Karhutla, Jum'at (24/06/2022) siang.

"Polsek Kolam telah berbagai cara untuk mengantisipasi kebakaran hutan dan lahan, mulai dengan upaya pendekatan kepada masyarakat termasuk sosialisasi hukum tentang penanggulangan dan pencegahan kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) maupun dengan kegiatan patroli," ujar Kapolres Kobar AKBP Bayu Wicaksono, S.H.,S.I.K.,M.Si melalui Kapolsek kolam Akp Joni Risatno, S.H.

Kegiatan patroli dilakukan karena wilayah kecamatan kolam merupakan wilayah yg masih memiliki lahan hutan yang luas dan lahan gambut yang mana lahan ini sulit untuk dipadamkan jika terjadi kebakaran lahan dan hutan. Lanjut AKP Joni Risatno, S.H.

Orang nomor satu dijajaran Polsek Kolam ini menghimbau kepada masyarakat agar arif dan bijaksana dalam membuka lahan perkebunan atau pertanian secara humanis dan ramah lingkungan agar tidak merusak ekosistem sekitar.(hm)

Bagikan Ke: