Http://Tribratanews.kalteng.polri.go.id - Polda Kobar - Polres Kotawaringin Barat (Kobar) jajaran Polda Kalteng lakukan olahraga program pengendalian baratbbadan, Rabu (06/07/2022) Sore.
Bertempat di Lapangan Apel Polres Kobar Jl. P.Diponegoro No.34 Kel. Sidorejo Kec. Arut Selatan Kab. Kobar personel Polres Kobar laksanakan giat olah raga dalam program pengendalian berat barat.
Kapolres Kotawaringin Barat AKBP Bayu Wicaksono, S.H., S.I.K., M.Si. melalui Kasatresnarkoba Iptu Ahmad Wira Wisudawan , S.Tr.K. menjelaskan bahwa kegiatan olah raga tersebut merupakan program untuk pengendalian berat badan Personel Polres Kobar, ujar Kasat.
"Sebelumnya personel Satresnarkoba Polres Kobar yang melaksanakan olah raga program pengendalian berat ditimbang berat badan dan jika dinyatakan dari hasil pengecekan berat badan ternyata melebihi berat ideal maka personel tersebut wajib melaksanakan olah raga program pengendalian berat badan yang dilaksanakan pada setiap hari Rabu sore setelah apel siang," terang Kasat.
"Kegiatan olah raga yang dimaksud meliputi kegiatan fisik yaitu lari, push up, dan sit up, adapun tujuan program pengendalian berat badan tersebut agar Personel Polres Kobar memiliki badan yang sehat dan terlihat good looking," tutup Kasat (nkb).